[Kanal Media Unpad] Mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran sekaligus Duta Fakultas Keperawatan 2024, Ajeng Lestari Khoirunnisa Sudika, berhasil terpilih menjadi delegasi Youth Indonesia yang dibiayai penuh (fully funded) dalam pelaksanaan International Youth Excursion Forum Chapter Malaysia 2024 yang dilaksanakan di Malaysia belum lama ini.
International Youth Excursion Forum Chapter Malaysia 2024 menjadi ajang bagi para delegasi muda dari Indonesia dan negara lainnya untuk berkolaborasi dan bertukar pengetahuan mengenai isu-isu global. Dalam kegiatan ini, para delegasi, termasuk Ajeng, berkesempatan melakukan kunjungan ke beberapa universitas ternama di Malaysia dan mengikuti sesi presentasi terkait Sustainable Development Goals (SDGs) serta berbagai inovasi yang diusulkan untuk mengatasi permasalahan global tersebut.
Keikutsertaan Ajeng di forum internasional ini merupakan bukti dari komitmen generasi muda Indonesia dalam berperan aktif di panggung dunia untuk mendukung pencapaian SDGs. Ajeng bersama dengan tim delegasi Indonesia turut serta dalam kegiatan Cultural Expression dengan menampilkan tarian kreasi, puisi, dan lagu Indonesia yang menunjukkan keindahan dan keragaman budaya Nusantara. Penampilan mereka mendapat apresiasi penghargaan “Best Performance”.
Para delegasi juga diberi kesempatan untuk mengeksplorasi warisan budaya dan ikon-ikon populer Malaysia. Mereka mengunjungi berbagai tempat ikonik, menyaksikan tarian-tarian tradisional Malaysia, dan menikmati pengalaman budaya khas setempat. Kunjungan ini juga mencakup pengalaman di universitas-universitas ternama seperti Management and Science University dan Universiti Malaya. Melalui kegiatan ini, Ajeng membuktikan bahwa mimpi bisa dicapai melalui kerja keras, semangat pantang menyerah, dan keterbukaan terhadap budaya serta perspektif baru.
Prestasinya di forum internasional ini diharapkan bisa menjadi inspirasi dan motivasi bagi generasi muda Indonesia untuk terus berkarya dan berprestasi di panggung dunia, membangun Indonesia yang lebih maju di era globalisasi. “Setiap orang dapat mencapai mimpinya meskipun harus melewati rintangan yang menghadang. Hasil yang indah tidak terlahir dari langkah yang mudah,” ujar Ajeng.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar